Posted on Leave a comment

Exhaust Fan VS Kipas Angin

Kipas angin merupakan benda yang umum dan sering ditemukan di Indonesia, karena udara dan cuaca yang panas di Indonesi, tak jarang masyarakat menggunakan kipas angin, karena harganya lebih terjangkau dibandingkan dengan AC, dan juga lebih hemat listrik. Namun apakah anda tahu perbedaan kipas angin dan exhaust fan? Dan manakah yang lebih ampuh untuk menyejukkan ruangan?

EXHAUST FAN UNTUK SIRKULASI UDARA
Exhaust fan dapat menyedot udara dari dalam ruangan serta memasukkan udara segar ke dalam ruangan, sehingga exhaust fan menjadi solusi untuk sirkulasi yang lebih baik. Jumlah volume yang dikeluarkan dan dimasukkan juga dapat diatur.

EXHAUST FAN LEBIH AMPUH MENGUSIR PANAS
Kipas angin hanya dapat memutar udara di sekitarnya, sehingga kipas angin tidak dapat mengusir hawa panas. Sedangkan exhaust fan dapt bekerja secara total untuk menukar udara dalam sebuah ruangan.

EXHAUST FAN LEBIH HEMAT LISTRIK DARIPADA KIPAS ANGIN BIASA
Pada umumnya, kipas angin konvensional menggunakan daya sebesar 40 watt. Exhaust fan sebenarnya juga memiliki daya yang sama, namun dari cara kerjanya, exhaust fan lebih efisien untuk menyejukkan udara.

Nah, demikianlah perbedaan kipas angin dan exhaust fan, menurut anda mana yang lebih worth it? Kami menyediakan layanan Cyclone Turbin Ventilator yang bisa Anda konsultasikan kebutuhan Anda bersama dengan kami. Silakan hubungi kami dinomor 081 7938 7577 untuk mendapatkan penawaran menarik.